STRUKTUR SISTEM KOMPUTER | Teori Sains

 

STRUKTUR SISTEM KOMPUTER


I.                   Sistem Komputer

Komputer merupakan salah satu penemuan (hasil inovasi dan kreasi manusia) dalam bidang elektronik  yang mengubah peradaban manusia. Komputer merupakan suatu “kotak ajaib” yang memiliki banyak fungsi seperti peralatan elektronik lainnya seperti televisi, pemutar cd/vcd/dvd, radio, kalkulator, syntizer alat musik, kakas bantu untuk melakukan proses penyetelan alat musik dan masih banyak fungsi lainya.

Terlepas dari sebutan “kotak ajaib”, komputer memerlukan peran serta beberapa unsur/komponen agar dapat berfungsi dengan baik. Sistem komputer terdiri dari tiga komponen utama, yaitu: Hardware, Software dan Brainware. Berikut gambar struktur komputer

Struktur Sistem Komputer
Struktur Sistem Komputer


 

1.     Hardware

Hardware/perangkat keras merupakan komponen sistem komputer berupa perangkat yang dapat kita sentuh.Secara garis besar perangkat keras penyusun komputer yang dapat kita sentuh yang terdiri atas: Perangkat Input, Perangkat Output, Perangkat Penyimpan, dan Perangkat Pemroses. 

Baca Juga: Media Transmisi data dan jenis - jenisnya

a.      Perangkat input

      perangkat input atau perangkat masukan adalah perangkat yang berfungsi memasukkan data atau perintah kedalam komputer contoh: keyboard, mouse, scanner, microphone.

b.     Perangkat output    

      Perangkat output merupakan perangkat keras untuk menghasilkan proses output yang berupa hard-copy,soft-copy, ataupun suara. Contohnya: Printer, Monitor dan Speaker.

c.      Perangkat pemrosesan

    perangkat pemrosesan merupakan perangkat keras yang digunakan untuk sebuah proses menginput oleh user. Contohnya : CPU (central processing Unit).

d.     Perangkat penyimpanan

     perangkat penyimpanan merupakan sebuah perangkat keras untuk menyimpan data. Perangkat ini terbagi dua yaitu perangkat penyimpanan internal dan ada juga yang eksternal contoh perangkat internal adalah RAM dan ROM, sedangkan contoh perangkat eksternal adalah hardisk,flopy disk dan CD.

                        Baca Juga: Kriteria Backlink Berkualitas Untuk Optimasi SEO

2.     Software

Software/perangkat lunak merupakan komponen sistem komputer yang berupa aplikasi atau program yang tertanam pada hardware dan berfungsi sebagai perantara/interface antara hardware dan brainware. Software merupakan sebuah komponen komputer yang tidak bisa dilihat namun ada dalam sebuah komputer. Contohnya adalah sebagai berikut:

a.      Sistem Operasi (OS)

    Sistem Operasi yaitu software yang digunakan sebagai penghubung antara hardware dengan user. Contohnya : Windows, Linux/Unix,Mac/Os.

b.     System Aplikasi 

     Sistem aplikasi yaitu software yang diaplikasikan untuk memenuhi kebutuhan user. Contohnya: Microsoft office, Microsoft excel, photoshop, dll.

 Baca Juga: Cara Menghasilkan Uang Dengan Blog

3.     Brainware

Brainware/pengguna komputer merupakan elemen kunci dalam sistem komputer agar dapat berfungsi dan bermanfaat.  Brainware bertanggung jawab untuk menjalankan, mengawasi dan melakukan manajemen terhadap sistem komputer. Brainware yang dimaksud disini adalah manusia.

 

 


 

BAB III

PENUTUP

A. Kesimpulan

`        Sistem komputer adalah satu kesatuan yang saling berhubungan terdiri dari hardware,software dan brainware. Dengan demikian komponen tersebut adalah elemen yang terlibat dalam system komputer. Semua komponen saling berhubungan dan dapat mengelola data seperti mamasukkan memproses menyimpan dan mengeluarkan data.

0 Response to "STRUKTUR SISTEM KOMPUTER | Teori Sains"

Post a Comment